Audit Competition (ATV) yang diadakan Fakultas Ekonomi Universitas Indonesia merupakan salah satu kegiatan tahunan yang diadakan untuk menguji kemampuan dan pemahaman mahasiswa mengenai audit.

Perwakilan dari Jurusan Akuntansi dan Keuangan yang mengikuti lomba ini adalah Michael, Yoshua Gautama, dan Errza Widhavian. Lomba dimulai dengan babak penyisihan, yang kemudian diambil 15 tim terbaik dari jumlah total 60 tim yang mengikuti babak ini. 15 tim terbaik tersebut akan lanjut ke babak semifinal. Pada babak semifinal, peserta lomba mengerjakan tes individu. cerdas cermat, dan membuat audit planning untuk sebuah kasus yang diberikan serta kemudian dipresentasikan di depan juri yang berasal dari Unilever Indonesia. 15 tim tersebut akan diseleksi menjadi 8 tim yang akan melaju ke babak final.

Tim Binus berhasil menjadi 8 tim yang masuk ke babak final dengan jumlah skor tertinggi. Di babak final, peserta menghadapi audit simulation yang disiapkan pihak Deloitte. Pada audit simulation ini, peserta diminta membuat working paper. Dari working paper ditentukan 4 tim yang hasil auditnya akan dipresentasikan di hadapan juri dari Deloitte.

Pada akhirnya, tim Binus berhasil menggores prestasi menjadi the first winner dalam kompetisi ATV ini.

Jurusan Akuntansi dan Keuangan mengucapkan selamat kepada Michael, Yoshua, dan Errza atas prestasi yang membanggakan ini.

Penyerahan Hadiah

IMG-20151124-WA0004