Seminar Solusi Hijau untuk UMKM Membangun Jalan Menuju Ekonomi ASEAN yang Berkelanjutan (2 of 2)
Pada tanggal 25 Agustus 2023 telah dilaksanakan seminar Solusi Hijau untuk UMKM Membangun Jalan Menuju Ekonomi ASEAN yang Berkelanjutan pada Universitas Al-Azhar. Pada seminar ini, Ibu Dr. Setiani Putri Hendratno, S.E, M.Ak., Cert.DA, CME selaku pemateri memaparkan bahwa UMKM memerlukan banyak Dukungan dari pemerintah, termasuk penggunaan QRIS. Penggunaan QRIS saat ini menjadi salah satu tantangan karena pengguna baru bisa menarik uang yang masuk satu hari kemudian. Oleh karenanya, dari hasil riset yang dilakukan, maka sangat sulit jika mau menerapkan QRIS secara menyeluruh saat ini. Lalu, dengan masih adanya pihak-pihak yang lebih baik menggunakan uang dibandingkan transfer, membuat UMKM merasa kesulitan untuk mengambil dana dan berdampak kepada cashflow para pedagang. Diharapkan kedepannya pemerintah bisa membantu mengatasi hal ini agar penggunaannya bisa digunakan oleh UMKM secara menyeluruh.
Untuk menciptakan UMKM Berkelanjutan, maka perlu adanya inovasi dari packaging karena seringkali packaging menjadi tantangan dalam menciptakan produk yang ramah lingkungan. Dukungan dari berbagai pihak termasuk akademisi penting, bukan hanya mengenai literasi keuangan, namun juga penyuluhan dalam membuat packaging yang ramah lingkungan, mengenai produk, sertifikasi produk, dan lainnya sebagai support system UMKM.
Acara pada seminar UMKM Membangun Jalan Menuju Ekonomi ASEAN yang Berkelanjutan pada Universitas Al-Azhar juga dihadiri oleh Bapak Dr. H. Sandiaga Salahuddin Uno, B.A., M.B.A selaku Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Republik Indonesia.
Comments :