Hai rekan-rekan! Saya Aulia Daneesha Ayu binusian angkatan 2020 dari jurusan akuntansi. Saat ini, saya sedang mengambil program enrichment dengan track research. Selama saya menjalani kegiatan ini, ternyata track research dapat memberikan banyak manfaat untuk saya, karena saya secara langsung dapat menerapkan dan mengembangkan ilmu pengetahuan saya selama 5 semester ini melalui proses pengerjaan penelitian. Track research ini juga dapat memberikan pengalaman menulis penelitian sebelum membuat skripsi, sehingga semakin besar kemungkinan untuk dapat memudahkan saya dalam persiapan skripsi mendatang, karena dengan adanya track ini, saya sudah mulai memahami bagaimana cara membuat penelitian yang tepat dan sudah ada gambaran topik-topik penelitian apa yang akan dibuat untuk skripsi mendatang.

Pertama, saya pikir penelitian itu susah, apalagi bagi saya yang sama sekali belum pernah ada pengalaman menulis penelitian. Tapi, ternyata pemikiran saya salah, karena terdapat beberapa pelatihan/training dari RTTO (Research Technological Transfer Office) khusus untuk mahasiswa/i yang mengambil track research yang meliputi pelatihan mulai dari bagaimana cara memilih referensi penelitian yang tepat sampai dengan cara membuat latar belakang penelitian yang benar. Adanya training atau pelatihan inilah yang banyak membantu saya selama proses menulis penelitian. Selain itu, ada juga faculty supervisor dan site supervisor yang selalu membimbing saya selama proses pembuatan penelitian ini. Oleh karena itu, walaupun ini adalah pengalaman penelitian pertama saya, pengerjaan penelitian menjadi lebih mudah karena adanya berbagai dukungan melalui diadakannya berbagai pelatihan, dan adanya bimbingan dari dosen.

Terakhir, manfaat atau keuntungan terbesar yang dapat saya rasakan ketika memilih track research ini, yaitu adanya kesempatan bagi saya untuk dapat mempublikasikan hasil penelitian baik ke jurnal internasional maupun lokal/regional. Menurut saya, hasil publikasi penelitian itu merupakan sebuah prestasi yang dapat menghasilkan track record yang positif selama saya ber-kuliah di Binus. Jadi, memang tidak ada alasan bagi saya untuk tidak memilih track ini. Program Enrichment di Track Research ini memang sangat bermanfaat dan memberikan banyak pengalaman yang berkesan. Terimakasih!

(EAT)