Memahami Jurnal Akuntansi Dasar untuk Transaksi Dunia Digital
- Mei Bong adalah sebuah toko online yang menjual produk-produk fashion dan aksesoris secara online melalui situs websites. Perusahaan PT. Mei Bong menerima pembayaran melalui berbagai macam metode pembayaran digital seperti kartu kredit, e-wallet, transfer bank dan lain sebagainya. Salah satu pelanggan yaitu Bapak Hendy, membeli sepatu senilai $1.800 menggunakan e-wallet.
Jurnal akuntansi untuk transaksi ini adalah sebagai berikut :
Kas/E-Wallet (tergantung pada metode pembayaran) $1.800 (D)
Pendapatan dari penjualan $1.800 (C)
Ketika PT. Mei Bong menerima pembayaran menggunakan e-wallet, jumlah $1.800 langsung dikreditkan ke akun e-wallet.
Ketika dana tersebut ditarik dari akun e-wallet ke akun bank perusahaan, maka jurnal akuntansi sebagai berikut :
Kas $1.800 (D)
E-wallet $1.800 (C)
Pada akhir periode akuntansi, PT. Mei Bong akan menghasilkan laporan keuangan seperti laporan laba rugi, neraca dan laporan arus kas yang mencerminkan transaksi yang terjadi selama periode tersebut.
- Mei Bong memutuskan untuk membayar biaya iklan senilai $1.900 melalui kartu kredit. Jurnal akuntansi untuk transaksi ini adalah sebagai berikut :
Biaya iklan $1.900 (D)
Utang kartu kredit $1.900 (C)
Setelah PT. Mei Bong membayar tagihan kartu kredit, maka jurnal akuntansi akan terlihat sebagai berikut :
Utang kartu kredit $1.900 (D)
Kas $1.900 (C)
References
Micheal Higgins. (2021). The Future of Accounting : Will Digital Transformation Impact Accountants ?. Forbes Technology Council. May 19, 2021.
Media Industry Accounting Group. (2015). Making Sense of a complex world. Online gaming : Real issues in virtual worlds. Issue : 8, May 2015.
Image Source: Google Images
Comments :