Tipe-Tipe Software HRIS

  1. HRIS Operational. Apa itu HRIS operasional? Tipe ini merupakan software HRIS dengan pilihan modul terintegrasi untuk mengelola kebutuhan HR dalam ruang lingkup operasional seperti administrasi karyawan, aplikasi penilaian kinerja karyawan, pengelolaan absensi dan payroll atau penggajian.
  2. HRIS Tactical. Apa itu HRIS Tactical? Tipe ini tersedia dengan pilihan modul terintegrasi untuk mengelola kebutuhan HR dalam manpower planning, recruitment, dan training atau development.
  3. HRIS Strategic. Apa itu HRIS Strategic? Software HRIS strategic adalah software yang dilengkapi dengan pilihan modul terintegrasi yang membantu perusahaan menyelaraskan strategi perusahaan dengan karyawannya.

Kegunaan Sistem HRIS Dalam Pengambilan Keputusan Bisnis.

Dalam ruang lingkup perkembangan bisnis yang berjalan cepat, pembuat keputusan harus dapat membuat keputusan penting yang dapat berdampak pada perkembangan bisnis. sistem HRIS menawarkan banyak keuntungan administratif dan strategi untuk perencanaan SDM (Sumber Daya Manusia) dan pengambilan keputusan yang tepat. Sistem HRIS memungkinkan Anda menganalisa data SDM sehingga Anda dapat responsif terhadap keadaan pasar dan mengubah wawasan Anda menjadi pertumbuhan bisnis yang nyata. Pada awalnya, sisten HRIS hanya digunakan sebagai sumber daya yang memungkinkan input data dan kemampuan penyimpanan. Namun akhir-akhir ini sistem HRIS telah berkembang menjadi sebuah software yang mendukung operasi analisis.

Bagaimana Sistem HRIS Membantu dalam pengambilan keputusan?

HRIS kini telah berevolusi yang kini memiliki fitur sistem proses transaksi, sistem pendukung keputusan, dan juga sistem komunikasi. Sebagai tambahan, fitur dari generasi baru sistem HRIS seperti Employee Self Services (ESS) dan Manager Services telah menyediakan kemampuan bagi karyawan dan manajer mereka untuk melengkapi transaksi terkait SDM tanpa perlu intervensi dari divisi HR.

Sistem HRIS dapat membantu perusahaan dalam pembuatan keputusan dan perencanaan SDM sebagai berikut:

  • Tersedianya informasi tentang berbagaimacam data. Perusahaan sekarang telah mulai mengintegrasikan sistem HRIS mereka ke berbagai sistem HR lainnya seperti payroll, cuti, perjalanan dan biaya, waktu dan kehadiran, perencanaan karir, dan mengolah data secara mudah. Integrasi data dengan sistem lainnya telah menjadikan sistem HRIS dapat memberikan informasi terperinci. Dengan impovisasi akses ke dalam proses informasi yang cepat dan akurasi informasi yang lebih baik memungkinkan pembuat keputusan dapat megambil tindakan yang lebih baik lagi.
  • Analisis SDM. Sistem HRIS memungkinkan analisis SDM dimana hal ini adalah dasar dari perencanaan SDM dan pembuatan keputusan bisnis. Perusahaan membuat banyak keputusan bisnis berdasarkan kemampuan dari karyawan mereka untuk membuat kekuatan kerja mereka semakin ahli. Untuk hal ini, perusahaan harus dapat membuat program yang efektif untu perkembngan karyawan dan performa perusahaan.
  • Membuat laporan yang cepat. HRIS menawarkan kemampuan untuk dapat membuat laporan dan melihat dasbor yang memungkinkan CEO dan manajemen perusahaan untuk mengambil keputusan tentang karyawa dan area yang berefek pada keseluruhan perusahaan. Sebagai contoh, dasbor dan laporan HRIS dapat menunjukkan data secara real-time dan memberikan informasi secara cepat tentang ROI (Return of Investment) yang dibuat untuk karyawan.

Referensi

  • Image (2021). Google Image Search.
  • Anindita K. (2021. Pengertian & Fungsi HRM Software. BusinessTech Hashmicro.
  • Talenta (2020). Sistem HRIS: Manfaat dan Pentingnya bagi Perusahaan. Insight Talenta. Jakarta.