Auditor dalam menjalani aktivitas audit, tentu memiliki standar yang menjadi acuan untuk mencapai tujuan audit berdasarkan pada proses perencanaan yang dilakukan secara berkala. Dalam perusahaan yang menjalani aktivitas operasionalnya, perlu adanya jaminan bahwa perusahaan memiliki pengendalian internal dan pengawasan yang efektif untuk memastikan bahwa seluruh alur sistem yang berlangsung sesuai dengan ketentuan yang berlaku.

Dalam artikel ini, akan merangkum perbedaan fokus antara audit keuangan dengan audit manajemen, dimana terdiri dari:

NO KARAKTERISTIK AUDIT KEUANGAN AUDIT MANAJEMEN
1 Tujuan Memberikan opini terhadap laporan keuangan klien Analisa dan meningkatkan metode dan kinerja
2 Ruang lingkup Pelaporan keuangan Pengoperasian Bisnis
3 Keahlian Accounting Interdisciplinary
4 Orientasi waktu Masa lalu Masa yang akan datang
5 Ketepatan Absolut Relatif
6 Audiens Stockholders, public Internal management
7 Keharusan Diharuskan secara legal Pilihan manajemen
8 Standar IFRS, GAAP, GAAS 3E (ekonomisasi, efektivitas, dan efisiensi)
9 Opini Auditor memberikan opini terkait dengan kewajaran laporan keuangan Tidak memberikan opini
10 Hasil Memberikan opini atas laporan keuangan yang dihasilkan Memberikan rekomendasi kepada manajemen perusahaan
11 Fokus Laporan keuangan disajikan secara wajar dan sesuai dengan standar Kinerja operasional perusahaan.
12 Sudut Pandang Keuangan Manajemen

REFERENSI:

  • Bayangkara, I.B.K. (2015). Audit Manajemen Prosedur dan Impelementasi. Edisi 2, Penerbit Salemba Empat. Jakarta. ISBN 9789790615687

Image Sources: Google Images