Oleh: Setiani Putri Hendratno

Banyak jargon yang menyatakan bahwa hidup itu adalah pilihan, sehingga kita sendiri yang harus memilih kehidupan yang nantinya akan kita jalani seperti apa. Begitu juga pada saat kalian akan memilih untuk mengambil program Enrichment mana yang cocok dengan kalian.

Jika memang kalian cocok dan ingin meniti karir kedepannya, tidak ada salahnya untuk mengambil enrichment dengan track internship. Kalian bisa bekerja di KAP atau perusahaan sebagai bagian accounting atau finance intern. Kebanyakan dari kakak kelas kalian yang sudah menyelesaikan track ini mendapatkan banyak pelajaran seperti bagaimana cara berkomunikasi yang baik, bagaimana pakaian yang harusnya digunakan sebagai seorang akuntan di tempat kerja, dan juga bagaimana bisa mengetahui proses bisnis perusahaan dan klien, serta menerapkan yang sudah dipelajari dari teori di universitas terkait dengan pekerjaan.

Jika kalian memang suka dengan membuat bisnis dan menjalin relasi dengan banyak pihak, tidak ada salahnya untuk mencoba entrepreneurship untuk membuka usaha dan juga menjalin banyak kerjasama baik dengan vendor maupun juga customer. Memang terlihat menantang karena harus bisa memikirkan yang juga bisa saja menyerap banyak tenaga kerja di dalamnya dan menjadi tanggung jawab kalian di dalam menjalankan usaha tersebut.

Track Research adalah track yang cukup banyak dipilih dikarenakan di dalam track ini kalian akan banyak dibimbing oleh dosen pembimbing terkait dengan penelitian baik yang dosen kalian sedang jalankan atau memang apa yang kalian inginkan di dalam riset. Biasanya dari mahasiwa/I telah mendaptkan gambaran tersendiri terkait dengan penelitian yang akan mereka lakukan, kemudian coba apply kepada dosen tersebut untuk dapat menjadi junior research assistant dosen tersebut.

Kalau kamu suka dengan organisasi NGO dan tetap mau bekerja sebagai akuntan, tidak ada salahnya untuk coba masuk ke track community development agar mendapatkan pengalaman untuk bekerja di organisasi NGO. Commnunity Development yang ada di Binus University seperti magang namun pada organisasi  NGO dan membantu mereka di dalam operasional organisasi mereka untuk membangun komunitas.

Selain itu, kalian bisa juga kuliah di luar negri, ke universitas yang sudah berkolaborasi dengan Binus untuk pertukaran pelajar atau memang menerima pelajar dari Binus University yang ingin kuliah di luar negri. Banyak dari kakak kelas yang juga memanfaatkan study abroad untuk bisa berkenalan dengan teman dari luar negri dan juga belajar budaya serta bahasa dari negara tersebut. Tidak hayal, pada saat senggang juga mereka memanfaatkannya dengan jalan-jalan di sekitar wilayahnya untuk lebih mengenal negara tersebut.