Hasil gambar untuk LLP-KUKM SINERGIKAN PRODUK KUKM DENGAN LION AIR

JAKARTA (SenayanPost.com) – Direktur Lembaga Layanan Pemasaran (LLP) Kemenkop dan UKM, Ahmad Zabadi, menegaskan, pengusaha UKM akan meraup keuntungan lebih besar dari kerjasama Kemenkop dan UKM dengan perusahaan penerbangan Lion Air.

“Setiap tahun, perusahaan penerbangan ini menerbangkan sedikitnya 240 ribu penumpang. Ini pangsa pasar besar untuk promosi,” kata Ahmad Zabadi, di Jakarta, Jumat (9/9/2016).

Ia menambahkan, dari total penumpang itu, jika 50 persennya saja bisa melihat produk UKM yang dipromosikan di Lion Magazine atau Batik Magazine, maka akan ada pengembangan bisnis yang sangat menjanjikan.

Keuntungan lain, tambahnya, pengusaha UKM juga mendapatkan kemudahan dalam penggunaan gudang yang dimiliki Lion Air.

“Masalah pergudangan ini sangat dibutuhkan pengusaha UKM. Karena sering kali pengusaha terbebani biaya lebih hanya karena ketiadaan gudang,” katanya.

Bahkan barang yang sudah dimuat di katalog penerbangan, lanjutnya, bisa dibeli langsung di dalam pesawat. Karena stok barang sudah disiapkan awak pesawat

MA