PR No: 089/BEI.KOM/10-2018

26 Oktober 2018

Jakarta – Menyambut akhir bulan Oktober, Bursa Efek Indonesia (BEI) selama sepekan terakhir mencatatkan rata-rata nilai transaksi harian bursa yang meningkat sebesar 7,27 persen menjadi Rp6,64 triliun dari Rp6,19 triliun sepekan sebelumnya. Untuk rata-rata volume transaksi harian BEI juga mengalami peningkatan sebesar 7,74 persen menjadi 9,06 miliar unit saham dari 8,40 miliar unit saham pada pekan sebelumnya.

Sedangkan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada perdagangan pekan ini mengalami perubahan sebesar 0,90 persen ke level 5,784.92 poin dari 5,837.29 poin pada pekan sebelumnya. Sedangkan untuk nilai kapitalisasi pasar pada pekan ini juga mengalami perubahan sebesar 0,90 persen ke posisi Rp6,540.68 triliun dari Rp6,599.76 triliun pada pekan sebelumnya. Sementara itu untuk rata-rata frekuensi transaksi harian, BEI mengalami perubahan 2,99 persen menjadi 348,37 ribu kali transaksi dari 359,09 ribu kali transaksi pada pekan sebelumnya.

Investor asing mencatatkan jual bersih sebesar Rp326 miliar di sepanjang pekan ini dan investor asing sepanjang tahun 2018 telah mencatatkan jual bersih mencapai Rp56,83 triliun.

Pada pekan ini Senin (22/10) BEI meresmikan Galeri Investasi Syariah BEI di Universitas Islam Sumatera Utara yang merupakan Galeri Investasi ke ke-88 (delapan puluh delapan) yang diresmikan di tahun 2018, sekaligus menjadi Galeri Investasi BEI ke-14 (empat belas) di wilayah Sumatera Utara dan menjadi Galeri Investasi BEI ke-407 (empat ratus tujuh) di seluruh Indonesia.

BEI melalui Kantor Perwakilan Kalimantan Selatan bersama OJK Kantor Regional 9 Kalimantan dan didukung oleh Forum Komunikasi IJK Kalimantan Selatan, mengadakan Kegiatan Sekolah Pasar Modal dengan peserta terdiri dari anggota Asosisasi Asuransi Umum Indonesia Cabang Banjarmasin pada Rabu (24/10). Kegiatan ini merupakan bentuk dukungan OJK Kantor Regional 9 Kalimantan dalam meningkatkan pemahaman Pasar Modal bagi anggota Forum Komunikasi IJK Kalimantan Selatan.

Satu hari berselang, pada Kamis (25/10) PT BEI menyelenggarakan Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB). RUPSLB BEI dihadiri oleh 104 (seratus empat) pemegang saham dari 105 (seratus lima) Anggota Bursa aktif atau sebanyak 99,05% dari jumlah pemegang saham yang memiliki hak suara. Selain telah disetujuinya RKAT 2019, pemegang saham juga secara aklamasi menyetujui agenda RUPSLB BEI lainnya, yakni Pengangkatan Komisaris Perseroan untuk mengisi jabatan anggota Dewan Komisaris yang lowong.

Seremoni Pembukaan Perdagangan BEI Jumat (26/10) dibuka oleh Asosiasi Bank Pembangunan Daerah (ASBANDA) dalam rangka Workshop Go Public dengan Tema “Akselerasi Pertumbuhan BPD Melalui Penawaran Umum”. Kegiatan ini dihadiri oleh Koordinator LJK Wilayah Timur pada Deputi Komisioner Pengawas Perbankan IV Otoritas Jasa Keuangan, Bapak Toto Zurianto dan Ketua Asosiasi Bank Pembangunan Daerah, Bapak Kresno Sediarsi.

Demikian untuk diketahui publik.

 

DIVISI KOMUNIKASI PERUSAHAAN
PT BURSA EFEK INDONESIA
Sumber : https://www.idx.co.id/berita/press-release-detail/?emitenCode=987