Jesslyn Yappy (2001565453), Margaretha Vienna (2001541592), Regina Laij (2001541030)

   Tim JEREVI yang terdiri dari Jesslyn Yappy, Regina Laij, dan Margaretha Vienna berhasil mendapatkan juara 5 sebagai perwakilan dari Universitas Bina Nusantara dalam Parahyangan National Accounting Challenge 2018.

   Parahyangan National Accounting Challenge 2018 (PNAC 2018) merupakan lomba akuntansi tingkat nasional yang diselenggarakan untuk mahasiswa terdaftar dan aktif Program Studi D3/D4/S1 Akuntansi dan Keuangan dari berbagai Universitas/Institut/STIE/STA di seluruh Indonesia. PNAC 2018 diadakan oleh Himpunan Mahasiswa Program Studi Akuntansi (HMPSA) Universitas Katolik Parahyangan Bandung.

   PNAC dilaksanakan 2 tahun sekali. Pada tahun ini, lomba tersebut dilaksanakan pada tanggal 10 – 11 April 2018 bertempat di Aula Gedung 9 Fakultas Ekonomi Universitas Katolik Parahyangan. Kegiatan PNAC 2018 diawali dengan Seminar serta Field Trip ke Floating Market, Lembang pada 9 April 2018.

PNAC 2018 dibagi ke dalam empat babak:

Babak Preliminary yang terdiri dari:

  • Ahoy, Captain!

  • Gather Your Crew

Babak Quarterfinal yang terdiri dari:

  • Pin Your Route

  • 6 Steps Southeast

Babak Semi-final yang terdiri dari:

  • Jewel Coast

Babak Final yang terdiri dari:

  • Battle of the Survivors

  • Claim the Treasure

  Walaupun lomba PNAC tahun kali ini diikuti oleh 24 tim dari berbagai Universitas/Institut/STIE/STA di seluruh Indonesia, hal tersebut tidak mematahkan semangat Tim JEREVI untuk meraih juara dengan kekompakan, pengetahuan, serta strategi yang mereka miliki.

SW