MEMAHAMI SISTEM INFORMASI AKUNTANSI DARI DIMENSI INTEGRASI

Pada saat kita melakukan penarikan atau penyetoran uang di ATM telah terjadi interaksi antar bagian sehingga saldo kita di cabang manapun atau di kota manapun seluruh indonesia saldo kita sama. Pada saat kita berbelanja di supermarket/indomaret/alfamart kita menerima faktur penjualan. Hasil penjualan tersebut dapat diakses oleh kantor pusat atas semua cabang-cabang.  Pada saat kita mau mengajukan permohonan kredit di bank, kita memasukkan semua persyaratan data-data yang diperlukan untuk di input dan diolah oleh petugas bank sehingga data kita dapat diakses di sistem pusat untuk bisa disetujui atau tidak permohonan kredit kredit kita. Saldo bank yang sama di seluruh indonesia, faktur penjualan yang dapat di akses pusat atas semua cabang-cabang, data-data nasabah debitur yang dapat di akses di kantor pusat dan lain sebagainya merupakan sistem yang terintegrasi. Pada saat kita membeli barang di supermarket baik secara tunai maupun dengan debit maka kita sudah terlibat dalam sistem informasi akuntansi penjualan, transaksi penjualan yang dilakukan terjadi interaksi antar bagian penjualan dan penerimaan kas, bagian pembelian dan pembayaran, bagian inventory dan lain sebagainya saling terintegrasi. Pada saat mahasiswa daftar ulang terjadi interaksi antar bagian antara data mahasiswa yang ada di akademik,  data mahasiswa yang ada di prodi dan lain sebagainya terjadi saling terintegrasi.

Pada saat PT Telkom melakukan pembayaran gaji karyawan terjadi interaksi antar bagian antar bagian keuangan, bagian pembayaran gaji, bagian daftar hadir absensi terjadi saling integrasi. Pada saat PT Sarinah melakukan penjualan barang dagang terjadi interaksi antar bagian yaitu bagian penjualan, bagian persediaan barang dagang,  bagian pengiriman barang dan bagian penerimaan uang saling terinterkasi dan data penjualan saling terintegrasi antar bagian. Pada saat PT PLN menerima pembayaran tagihan pelanggan terjadi integrasi data antar bagian yaitu bagian pembayaran di bank/indomaret/alfamart dengan data yang ada di PLN saling terintegrasi.

Sistem informasi yang terintegrasi dari sub sistem/komponen baik fisik maupun non fisik yang saling berhubungan dan bekerja sama satu sama lain secara harmonis untuk mengolah data transaksi yang berkaitan dengan masalah keuangan menjadi informasi keuangan disebut dengan sistem informasi akuntansi (Azhar Susanto, 2013:72). Sistem informasi yang berkualitas adalah sistem informasi yang terintegrasi yang berarti sistem informasi terintegrasi atas bagian-bagian dasar sistem dalam mencapai fungsi yang lebih baik sesuai dengan harapan (Norman, 2007:20). Pendapat serupa sebagaimana diungkapkan Nicolaou (2000:92) integrasi merupakan kunci sukses dalam sistem informasi akuntansi. Integrasi dari komponen-komponen sistem informasi akuntansi merupakan sumber daya informasi perusahaan guna mencapai keunggulan substansial (McLeod dan Schell, 2012: 29).

Dari pendapat diatas dapat dikatakan bahwa sistem informasi akuntansi yang berkualitas adalah sistem informasi akuntansi yang terintegrasi baik antar komponen sistem maupun antar fungsi.

By : MY