Banyaknya sampah plastik di Indonesia saat ini  sudah menjadi masalah yang cukup besar karena plastik merupakan salah satu jenis limbah yang dikategorikan sebagai  non-biodegradable (sangat sulit untuk terurai di lingkungan). Selain itu, masyarakat Indonesia masih belum mempunyai kesadaran bahwa sampah plastik mempunyai dampak buruk bagi lingkungan hidup juga bagi kesehatan, seperti dapat menyebabkan kanker serta dapat mengurangi sistem kekebalan tubuh. Oleh karena itu, tim penulis ingin memberikan sebuah gagasan untuk mengurangi penggunaan kantung plastik  dalam kehidupan sehari hari yaitu dengan cara menetapkan harga untuk setiap kantung plastik yang ingin di pakai ketika berbelanja di Supermarket. Dengan mengimplementasikan gagasan ini, diharapkan dapat mengurangi dampak buruk yang ditimbulkan dari sampah plastik serta menanamkan sikap  moral yang baik bagi masyarakat dalam meningkatkan kepedulian masyarakat terhadap lingkungan hidup dan ikut berperan aktif di dalamnya.

Sumber :  Paper berjudul “Upaya Meningkatkan Kesadaran Lingkungan Melalui Supermarket”, yang ditulis oleh Fransisca, Mariana dan Jessica Novia Kotjo Adimuljono.