“Apa cita-cita kalian? Menjadi pengusaha atau konsultan pajak?! Coba dipikirkan dulu untung-rugi-nya,” ulas Kepala Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Pratama Jakarta Kebon Jeruk Satu, Mochamad Taufiq, saat memberikan sambutan sekaligus motivasi kepada enampuluh mahasiswa Universitas Bina Nusantara (Binus) yang melakukan kunjungan field-trip pada Kamis pagi 13 Desember 2012. Pada para Binusian, julukan untuk mahasiswa Binus, Mochamad Taufiq memberikan gambaran bahwa cita-cita untuk menjadi orang kaya atau pengusaha sukses adalah hal yang harus diperjuangkan. Hidup sejahtera untuk keluarga dan dapat turut mensejahterakan bangsa, dengan cara menjadi wajib pajak yang patuh. Membayar pajak adalah bukti peduli pada kesejahteraan rakyat Indonesia. Diingatkan pula bahwa target penerimaan pajak dari tahun ke tahun semakin meningkat, hal tersebut menjadikan bukti bahwa proses bangsa Indonesia yang mandiri dalam pembangunan amat didukung oleh rakyat yang sadar dan peduli pajak.Binusian@KPPKebonJeruk1_13 Des 2012

Penampilan Bonjer-one voice yang menyanyikan jingle pajak mendapat sambutan meriah dari Binusian. Sebelum berkunjung ke seksi-seksi yang ada di KPP, Kepala Seksi Pengawasan dan Konsultasi II, Candra Mustika Dewi, memberikan pengantar tentang pajak secara umum.

Keenampuluh binusian dibagi dalam enam kelompok. Masing-masing kelompok akan berkunjung ke satu seksi saja dan akan mendapatkan penjelasan tentang tugas dan fungsi dari seksi tersebut dari Kepala Seksi yang bersangkutan dan para pegawai terkait. Saat berkumpul kembali di aula gedung KPP Pratama Jakarta Kebon Jeruk Satu, masing-masing kelompok memberikan paparan di depan teman-teman mereka sendiri, tentang tugas dan fungsi seksi-seksi di kantor pelayanan pajak pratama. Tidak sekedar memaparkan, keberanian-ketelitian-pengetahuan mereka tentang tugas dan fungsi KPP juga dinilai oleh panitia dari KPP untuk mendapatkan suvenir-suvenir yang menarik. Usaha mereka untuk memperhatikan penjelasan pada saat berkunjung ke masing-masing seksi di KPP Pratama Jakarta Kebon Jeruk Satu tidak sia-sia, mereka bisa memamparkan dengan bahasa yang lebih mengena ke anakmuda.

Untuk makin melengkapi paparan mereka, Candra Mustika,menambahkan keterangan tentang proses bisnis KPP dan keterkaitan antara satu seksi dengan seksi lainnya untuk bersinergi memberikan pelayanan yang prima kepada wajib pajak dan mencapai target penerimaan pajak. Selain itu juga banyak pertanyaan dari Binusian tentang berapa besar kemungkinan mereka dapat menjadi pegawai Direktorat Jenderal Pajak (DJP), karena persepsi pegawai DJP selalu berasal dari Sekolah Tinggi Administrasi Negara (STAN), yang segera dijawab bahwa kesempatan terbuka lebar bagi mereka setelah lulus S1 dan tentu saja lolos seleksi penerimaan calon pegawai negeri sipil Kementerian Keuangan.

Dosen pembimbing para mahasiswa Binus, Theresia, mengatakan kesempatan untuk melakukan kunjungan ke KPP semoga dapat dimanfaatkan oleh para mahasiswa untuk lebih mengetahui tentang proses bisnis KPP dan apresiasi tinggi untuk KPP Pratama Jakarta Kebon Jeruk Satu.

Diakhir kunjungan, suasana makin meriah karena Bonjer-one voice bersama Binusian bersinergi menyanyikan jingle pajak.. “…berperanlah serta memajukan negara, membayar pajak bukti peduli pada sesame, selalu kubangga jadi warga yang berguna, menatap Indonesia-ku Jaya slama-nya”. Bangga bayar pajak

 

Sumber : http://www.pajak.go.id/content/news/para-binusian-di-kpp-pratama-kebon-jeruk-satu